Saat bepergian jauh, kamu perlu memilih ukuran koper yang tepat agar semua kebutuhan bisa terbawa tanpa khawatir kehabisan tempat. Nah, tapi tahukah kamu berapa ukuran koper paling besar yang tersedia dan apakah ukurannya sesuai dengan standar penerbangan?
Untuk menjawab kebutuhan ini, ada beberapa pilihan ukuran koper yang bisa kamu pertimbangkan, mulai dari small hingga extra large. Selain mempertimbangkan kapasitas, kamu juga perlu memperhatikan faktor penting lain seperti kenyamanan saat dibawa, kualitas material koper, serta fitur tambahan yang dimilikinya.
Agar kamu tidak bingung menentukan pilihan, simak penjelasan lengkap mengenai ukuran koper paling besar beserta rekomendasi produknya berikut ini.
Berapakah Ukuran Koper Paling Besar?
Di pasaran, ukuran koper paling besar biasanya mencapai 32 inci dan dikenal sebagai Extra Large atau Jumbo. Namun, perlu diingat bahwa sebagian besar maskapai biasanya hanya menerima koper berukuran 28-30 inci sebagai bagasi terdaftar.
Nah, kalau kamu ingin tahu lebih lanjut mengenai berbagai pilihan ukuran koper yang tersedia di pasaran, simak penjelasan kategorinya berikut ini.
- Koper Kecil (Small): Ukuran umumnya 18-22 inci. Ini adalah ukuran standar untuk bagasi kabin atau carry-on yang bisa kamu bawa ke dalam pesawat.
- Koper Sedang (Medium): Ukuran umumnya 24-26 inci. Koper ini ideal untuk perjalanan 3 hingga 7 hari dan biasanya harus masuk sebagai bagasi.
- Koper Besar (Large): Ukuran umumnya 28-30 inci. Ini adalah ukuran terbesar yang paling sering direkomendasikan untuk perjalanan panjang atau check-in bagasi keluarga.
- Koper Ekstra Besar (Extra Large/Jumbo): Ukuran umumnya 32 inci atau lebih. Koper ini memiliki kapasitas sangat besar, namun rentan melebihi batas dimensi dan berat yang diperbolehkan maskapai, jadi pastikan mengecek ketentuannya penerbangannya dengan teliti.
Rekomendasi Koper Ukuran Besar, Muat Banyak Barang!
Agar kamu tidak salah pilih, berikut rekomendasi koper ukuran besar yang muat banyak barang dan bisa kamu temukan di AZKO.
1. Supercase 28 Inch Zoomer Koper Abs Tsa Lock

Sumber: ruparupa
Supercase 28 Inch Zoomer adalah koper hardcase yang cocok untuk menemani aktivitas travelingmu, baik di dalam maupun luar negeri. Koper ini memiliki kompartemen besar dan fitur expandable yang memungkinkan kapasitasnya diperluas untuk menampung lebih banyak barang.
Materialnya juga berkualitas dengan kombinasi plastik PC dan ABS yang kokoh. Koper ini juga memiliki desain yang modern, jadi kamu tetap terlihat stylish saat berpergian.
Keamanannya terjamin berkat penguncian TSA lock, yang memudahkan pemeriksaan di bandara tanpa merusak koper. Selain itu, koper ini dilengkapi double coil zipper untuk memberikan perlindungan ekstra bagi barang bawaanmu.
2. Passport 28 Inci Orion Koper Pp Tsa Lock Expandable

Sumber: ruparupa
Passport 28 Inci Orion adalah koper berkapasitas besar yang bisa menampung hingga 103 liter. Koper ini terbuat dari plastik PP yang ringan, kuat, dan kokoh, sehingga cocok untuk kebutuhan perjalananmu.
Meskipun sudah cukup besar, kapasitas koper ini tetap bisa ditambah hingga 25% karena memiliki fitur expandable yang sangat berguna jika kamu membawa lebih banyak barang saat pulang.
Koper ini dilengkapi TSA lock dan anti theft zipper untuk perlindungan ekstra. Selain aman, mobilitasnya sangat nyaman berkat gagang tarik ergonomis yang dapat diatur panjangnya, serta roda ganda yang berputar 360° untuk pergerakan yang mulus.
3. Luggo 28 Inci Sausalito Koper Pp Tsa Lock

Sumber: ruparupa
Luggo 28 Inci Sausalito hadir dengan desain up to date, dengan pilihan warna yang menarik dan modern, menjadikan penampilanmu stylish saat bepergian.
Koper ini memiliki kapasitas besar hingga 108 L dan terbuat dari material plastik PP yang ringan, kuat, dan kokoh. Untuk kebutuhan ekstra, koper ini punya fitur expandable yang memungkinkan kamu membawa lebih banyak barang.
Keamanannya terjamin berkat TSA lock yang memudahkan pemeriksaan saat di bandara dan double coil zipper untuk perlindungan yang lebih solid. Produk ini cocok untuk aktivitas traveling dalam dan luar negeri dan didukung dengan garansi suku cadang selama 24 Bulan.
4. Luggo 28 Inci Pixie Koper Pc & Aluminium Tsa Lock

Sumber: ruparupa
Luggo 28 Inci Pixie hadir dengan desain modern dan stylish, cocok untuk berbagai perjalanan baik domestik maupun internasional. Koper ini terbuat dari material PC dan aluminium yang kokoh, sehingga dapat melindungi barang-barangmu dengan aman.
Luggo Pixie juga dibekali empat roda yang dapat berputar 360°, serta gagang tarik dengan tinggi yang bisa disesuaikan. Selain itu, koper ini juga dilengkapi handle di bagian atas dan samping, sehingga lebih muda dibawa.
Untuk keamanan, koper ini sudah menggunakan TSA lock yang terpercaya. Kamu juga mendapat garansi suku cadang selama 24 bulan, jadi tidak perlu khawatir jika terjadi kerusakan.
Tips Memilih Koper Ukuran Besar agar Pas untuk Perjalanan
Nah, untuk mempermudah kamu memilih koper yang tepat, ada beberapa tips penting yang harus kamu pertimbangkan. Berikut beberapa diantaranya.
- Patuhi Batas Dimensi Maskapai: Ukuran koper paling besar yang aman adalah 28 hingga 30 inci. Pastikan dimensi total koper tidak melebihi batas standar untuk bagasi terdaftar di banyak maskapai.
- Perhatikan Berat Kosong Koper: Karena koper besar rentan melewati batas berat, pilih koper yang terbuat dari material ringan. Semakin ringan koper kosong, semakin banyak barang yang bisa kamu masukkan.
- Cek Fitur Keamanan: Pastikan koper dilengkapi TSA Lock. Fitur ini penting untuk perjalanan internasional karena memungkinkan petugas keamanan bandara membuka koper tanpa merusaknya.
- Prioritaskan Mobilitas: Koper besar yang berat membutuhkan mobilitas yang baik. Pastikan koper memiliki roda ganda dan gagang tarik yang kokoh dan ergonomis.
Perjalanan Jauh Jadi Nyaman dan Aman dengan Koper Berkualitas dari AZKO!
Nah, itu dia informasi lengkap mengenai ukuran koper paling besar yang tersedia di pasaran, lengkap dengan tips memilih dan rekomendasi produk terbaik untuk menemani perjalananmu, baik di dalam maupun luar negeri.
Semua rekomendasi koper berkualitas ini bisa kamu dapatkan dengan mudah di AZKO! Tersedia berbagai pilihan koper, baik softcase maupun hardcase, yang kokoh, tahan lama, dan nyaman digunakan untuk perjalanan jauh.
Kamu bisa mengunjungi toko offline terdekat atau berbelanja dari rumah melalui ruparupa. Dapatkan kenyamanan dan keamanan maksimal untuk perjalananmu dengan produk berkualitas dari AZKO!






