Menciptakan ruang tamu yang modern mungkin adalah impianmu saat ini. Ada banyak elemen yang bisa meningkatkan konsep itu, salah satunya dekorasi dinding ruang tamu.
Dekorasi dinding ruang tamu punya peran penting untuk mengubah kesan ruangan. Tambahan satu elemen saja sudah bisa membuat tampilan yang sebelumnya monoton, menjadi lebih dinamis.
6 Rekomendasi Ide Dekorasi Dinding Ruang Tamu
Buat kamu yang masih bimbang memilih elemen dekoratif yang tepat untuk membangun suasana modern dan rapi, catat ide ini, ya!
1. Hias dengan Cork Board

Sumber: ruparupa
Bukan cuma di ruang kerja atau kamar tidur, cork board juga bisa berfungsi sebagai dekorasi dinding ruang tamu. Asalkan desain dan materialnya sesuai dengan konsep ruangan.
Seperti Odi 60x45 Cm Papan Cork Board & Whiteboard Dengan Push Pin dengan desain simetris yang fungsional untuk menulis catatan atau motivasi harian. List kayu menjadi sentuhan yang memberikan visual hangat, tapi tetap tegas.
Penempatan cork board bisa kamu kombinasikan bersama beberapa hiasan lain secara seimbang. Pastikan ada jarak cukup antar elemen agar tetap rapi.
2. Pasang Panel Dinding di Satu Sisi Dinding

Sumber: ruparupa
Cobalah pertimbangkan panel dinding dengan tekstur alam nonrepetitif. Biar nuansa ruang tamu tetap clean dan nyaman, pilihlah panel dalam 1 warna natural. Misalnya, warna coklat kayu, cream, dan sejenisnya.
Panel bisa kamu pasang menyeluruh atau bentuk menjadi bingkai yang proporsional di tengah dinding. Cukup pilih satu sisi dinding ruang tamu, panel pasti menjadi focal point yang bikin ruangan semakin modern.
Maxbuilt 120x60x3 Cm Panel Dinding Pu Motif Stone - Mud adalah contoh terbaik dari gaya panel tersebut. Tekstur yang menyerupai batu akan menjadi sentuhan berbeda di tengah dinding yang polos.
3. Tambahkan Bingkai Foto

Sumber: ruparupa
Mau memajang foto di ruang tamu? Bingkai foto gantung dengan penataan yang rapi bisa jadi solusi praktis dan estetis. Caranya, pilih bingkai simple yang ornamennya minim agar sejalan dengan nuansa minimalis ruang tamu.
Nah, dekorasi dinding ruang tamu Forhom Bingkai Foto Dinding 4 Kolase Oval - Hitam memenuhi semua kriteria itu. List frame-nya sederhana bikin tampilannya presisi. Tapi bentuk ovalnya memberikan sentuhan luwes yang tetap teratur.
Supaya lebih playful, kamu bisa susun beberapa frame saling tegak lurus. Cara ini bikin display foto mudah disesuaikan dengan selera kamu tanpa kehilangan fungsionalitasnya.
4. Gunakan Rak Dinding Sederhana

Sumber: ruparupa
Selain berfungsi untuk menyimpan barang, rak dinding juga tepat untuk dekorasi dinding ruang tamu. Dekorasi berbahan kayu solid dan particle board ideal sekali mengimbangi konsep minimalis yang modern.
Ada trik khusus saat memasangnya, yaitu susun beberapa rak polos secara diagonal bertingkat. Hasilnya, kamu punya display space yang tetap rapi untuk memajang hiasan.
Untuk itu, Stora Set Rak Dinding Decorative - Putih bisa kamu pertimbangkan. Papannya kokoh menopang beragam pajangan, termasuk buku. Belum lagi, finishing putihnya bikin rak fleksibel dipadu ke skema warna ruangan apapun.
5. Pilih Lampu Hias Minimalis Elegan

Sumber: ruparupa
Lampu hias bukan cuma mampu mendekorasi dinding ruang tamu yang polos. Tapi juga menambah spot pencahayaan ruang tamu yang menarik. Jenis yang cocok untuk konsep ini adalah lampu dinding minimalis.
Lampu hias minimalis identik dengan bentuk ramping, detail minim, dan memiliki warna yang netral dengan tone cat ruangan. Lampu dengan sorot cahaya lembut juga pas sekali untuk membuat ruangan tidak terkesan penuh.
Salah satunya adalah Eglare Odelia Lampu Dinding Hias Led 10 Watt Warm White Round. Dengan gaya exposed lighting dan material akrilik-aluminium, varian ini cocok menjadi pendukung elemen focal point, sehingga terasa mewah.
6. Gunakan Jam Digital Dinding

Sumber: ruparupa
Di samping fungsional, jam digital dinding juga bisa menambah aura futuristik yang relevan dengan konsep modern minimalis. Desainnya yang jelas dengan angka yang tegas menciptakan nuansa ruang tamu yang rapi.
Biar jam menjadi pusat perhatian, posisikan di tengah bidang dinding. Kemudian, kamu dapat menambahkan dekorasi sederhana di sekitar jam yang membantu visualnya lebih berdimensi.
Jam dinding digital Forhom Jam Dinding Led Digital - Hitam boleh jadi adalah elemen dekoratif yang kamu perlukan. Desainnya clean dan bisa kamu atur tanpa kabel menjuntai yang merusak keindahan dinding lewat pemakaian baterai
Tips Menghias Ruang Tamu dari Dekorasi Dinding
Selain memilih dekorasi apa yang cocok, ada cara menghias ruang tamu yang bikin ruangan tertata tapi tetap menarik. Berikut ini adalah beberapa caranya, yaitu:
1. Batasi Jumlah Elemen Dekoratif
Gunakan dekorasi dinding secukupnya agar ruang tamu tidak terasa menumpuk. Jika berukuran besar, cukup gunakan 1 dekorasi. Sebaliknya jika berukuran sedang atau kecil, kamu dapat memilih beberapa yang match. Semakin seimbang jumlahnya, semakin kuat kesan modern dan rapi yang terasa.
2. Konsistensi Gaya dan Warna
Pastikan gaya dan palet warna setiap dekorasi dinding selaras dengan konsep ruang tamu. Ini akan membuat ruang tamu lebih nyaman dipandang dan disinggahi, karena semuanya punya tone yang harmonis.
3. Perhatikan Jarak Antar Elemen
Jika kamu menggunakan lebih dari satu dekorasi, beri jarak yang cukup dari satu unit ke unit lainnya. Cara ini membantu titik fokus dekorasi tidak terlihat penuh sesak dan sesuai dengan konsep ruang tamu.
4. Pilih Dekorasi yang Proporsional dengan Luas Dinding
Ukuran dekorasi dinding ruang tamu juga perlu diukur dan disesuaikan dengan luas dinding. Ukuran dekorasi yang tidak seimbang dengan luas dinding malah bikin komposisi ruangan jadi berantakan.
5. Hindari Ornamen atau Tekstur Kompleks
Kamu tetap bisa menggunakan ornamen atau tekstur yang kontras dengan minimalisme ruang tamu, asalkan tidak terlalu ramai. Dekorasi pun sempurna menjadi pemanis ruangan.
Lengkapi Kenyamanan Ruang Tamu Bersama Dekorasi dari AZKO!
Dengan ide dekorasi dinding ruang tamu di atas, sekarang kamu sudah lebih terbayang bagaimana akan merancangnya, bukan? Usahakan untuk selalu perhitungkan cara menghias, agar dekorasi menyatu dengan konsep yang rapi dan modern.
Jika kamu tertarik melengkapi ruang tamu dengan rekomendasi produk dekorasi tersebut, kamu bisa kunjungi store AZKO terdekat dan dapatkan dekorasi terbaik.
Kamu juga bisa pilih dekorasi yang cocok di rumah saja sambil langsung merancang penempatannya dengan belanja lewat ruparupa. Pemilihan jadi lebih akurat, dekorasinya pun berkualitas.
Yuk, rancang keindahan dan kenyamanan ruang tamu dengan produk pilihan dari AZKO!






