Kamu pasti pernah merasa malas bikin sarapan karena waktu mepet, kan? Nah, sandwich maker bisa jadi penyelamat pagi kamu.
Dengan alat ini, kamu bisa membuat roti panggang isi yang renyah di luar dan lembut di dalam hanya dalam hitungan menit. Selain cepat, hasilnya juga terlihat cantik seperti buatan kafe, lho.
Menariknya lagi, alat yang juga disebut dengan sandwich toaster ini nggak cuma bisa bikin roti isi biasa. Kamu juga bisa bereksperimen dengan berbagai bahan seperti keju, telur, bahkan daging asap. Jadinya, sarapan nggak cuma praktis, tapi juga bergizi dan menggugah selera.
Kalau kamu masih belum tahu cara menggunakan sandwich maker dengan benar, nggak usah khawatir! Artikel ini sudah menerangkannya dengan jelas buat kamu, lengkap dengan rekomendasi produk terbaik yang bisa kamu andalkan.
Yuk, intip penjelasannya supaya kamu makin semangat bikin sarapan setiap hari!
Sandwich Maker Bisa untuk Apa Saja?
Banyak yang mengira sandwich maker atau sandwich toaster cuma bisa untuk bikin sandwich, padahal fungsinya lebih dari itu.
Alat ini juga bisa kamu gunakan untuk membuat berbagai kreasi resep makanan, mulai dari waffle manis, roti lapis isi, hingga camilan cepat saji seperti roti isi cokelat.
Beberapa model bahkan sudah dilengkapi dengan plat cetakan tambahan untuk membuat waffle atau grill daging ringan. Jadi, kamu bisa memasak variasi menu tanpa perlu alat dapur yang berbeda. Multifungsi banget, kan?
Cara Menggunakan Sandwich Maker dengan Benar
Agar hasil sandwich kamu sempurna dan alatnya awet, penting banget untuk tahu cara menggunakan sandwich maker dengan benar.
Yuk, ikuti langkah-langkah mudahnya di bawah ini!
1. Bersihkan Alat Sebelum Digunakan
Langkah pertama yang mesti kamu lakukan adalah membersihkan sandwich maker. Sebelum mencolokkannya ke listrik, kamu harus memastikan permukaan panggangan sudah bersih total dari debu, kotoran, atau sisa remah roti penggunaan sebelumnya.
Cukup lap plat pemanggang dengan kain lembap, lalu keringkan dengan lembut. Selain menjamin makanan tetap higienis, hal ini juga bikin panasnya merata sempurna, lho.
2. Pasang Colokan Listrik dengan Hati-Hati
Setelah bersih, colokkan kabel sandwich maker kamu ke stop kontak. Pastikan juga kabelnya nggak terpuntir atau rusak agar aman saat digunakan.
3. Letakkan Sandwich yang Sudah Disiapkan
Buka penutup sandiwch maker dengan hati-hati lalu letakkan sandwich yang sudah kamu siapkan di atas plat panggangan bagian bawah. Tutup kembali secara perlahan biar sandwich nggak gepeng dan isiannya tetap rapi.
4. Atur Suhu dan Pengaturan yang Diinginkan
Beberapa sandwich toaster modern dibekali pengaturan suhu atau mode memanggang yang berbeda. Jadi, sesuaikan pengaturan ini dengan petunjuk di buku manual atau tingkat panas yang kamu inginkan. Makin lama kamu memanggang, sandwich akan semakin garing dan renyah.
5. Cabut dan Bersihkan Plat Panggangan Setelah Selesai
Setelah sandwich matang sempurna, segera cabut colokan dari listrik. Biarkan alat mendingin sepenuhnya sebelum kamu membersihkannya.
Setelah dingin, lap sisa remah yang menempel pada plat panggangan dengan lap basah atau spons yang lembut. Ingat, jangan gosok keras-keras, apalagi jika platnya sudah anti-lengket.
Tips Tambahan Menggunakan Sandwich Maker
Selain langkah-langkah di atas, ada beberapa tips penting yang mesti kamu perhatikan supaya snadwich maker awet dan hasilnya makin sempurna.
- Selalu cabut colokan sebelum membersihkan. Ini penting untuk menghindari risiko korsleting listrik.
- Hindari membersihkan dengan pembersih yang abrasif. Gunakan kain lembut agar lapisan anti lengketnya tidak tergores.
- Jangan membuat sandwich dengan isian yang terlalu penuh. Sandwich dengan isian yang berlebihan bisa meluber dan mengotori permukaan alat, kecuali kalau sudah didesain deep fill.
Rekomendasi Sandwich Maker Terbaik
Kalau kamu lagi cari sandwich maker berkualitas, berikut dua produk yang bisa kamu pertimbangkan untuk melengkapi dapur kamu
1. Klaz Toaster Sandwich Waffle 3 In 1

Sumber: ruparupa
Ingin bikin waffle, roti panggang, atau grill daging ringan dalam satu alat? Klaz Toaster Sandwich Waffle 3 In 1 jawabannya.
Produk ini dilengkapi tiga jenis plat cetakan berbeda, yaitu untuk sandwich, waffle, dan grill, yang bisa kamu ganti sesuai kebutuhan.
Lapisan plat anti lengketnya bikin urusan bersih-bersih jadi super gampang. Desainnya juga mengedepankan keamanan karena handle-nya tetap dingin meski alat sedang panas.
Dengan daya 800 watt, alat ini bisa panas dengan cepat tanpa boros listrik. Ditambah lagi, ada lampu indikator yang menandakan kapan alat siap digunakan.
Produk ini bisa jadi solusi cerdas kalau kamu suka bereksperimen di dapur tapi ingin semuanya tetap praktis!
2. Kris Toaster Sandwich 2 Slice

Sumber: ruparupa
Kalau kamu lebih suka alat yang simpel tapi fungsional, Kris Toaster Sandwich 2 Slice bisa jadi pilihan tepat.
Dengan desain compact dan efisien, alat ini mampu memanggang dua potong roti sekaligus. Jadi, kamu bisa menyiapkan sarapan keluarga dalam waktu singkat.
Kualitasnya nggak perlu diragukan karena sudah food-grade sehingga sangat aman untuk makanan. Selain itu, elemen pemanas dua sisinya menjamin panas merata sempurna, bikin sandwich kamu renyah luar biasa.
Salah satu keunggulan sandwich toaster ini adalah desain deep fill (isian lebih dalam), jadi kamu tetap bisa bikin sandwich dengan isian melimpah tanpa takut meluber.
Dengan daya efisien 700 watt dan lapisan anti-lengket, sandwich lezat bisa kamu nikmati setiap hari tanpa repot.
Bikin Sarapan Makin Menyenangkan dengan Sandwich Maker Unggulan AZKO
Nah, sekarang kamu sudah tahu, kan, cara menggunakan sandwich maker dengan benar?
Dengan sandwich maker, kamu bisa bebas berkreasi bikin berbagai resep sarapan sehat dan sedap, mulai dari yang manis sampai gurih.
Apalagi kalau kamu pakai rekomendasi pilihan AZKO, sarapanmu pasti jadi momen paling menyenangkan setiap pagi.
Nggak usah kelamaan mikir, lengkapi dapur kamu dengan sandwich maker terbaik dari AZKO sekarang juga.
Yuk, kunjungi toko offline AZKO terdekat atau belanja online di ruparupa untuk menemukan sandwich maker dan koleksi perlengkapan dapur menarik lainnya!






