Banner image
Inspiration

Apa Itu Packing? Ini Tips & Perlengkapan Wajib Biar Rapi

by AZKO

Modified at

Packing adalah kegiatan penting yang nggak boleh kamu abaikan saat mau kirim-mengirim barang atau sekadar merapikan rumah. Meskipun terdengar sederhana, pengemasan yang salah malah bisa bikin barang lebih cepat rusak, lho.

Kalau kamu sering travelling, mengurus online shop, atau cuma ingin barang tertata rapi dan awet, skill packing tentu saja wajib kamu kuasai.

Tenang saja, artikel ini sudah menyajikan segala informasi mengenai packing buat kamu, mulai dari pengertian, fungsi dan tujuan, peralatan yang kamu butuhkan, sampai tips mengemas dengan benar.

Yuk, gali lebih jauh biar kamu makin jago packing-nya!

Pengertian dan Tips Packing dengan Rapi dan Aman

Jadi sederhananya, packing adalah proses mengemas, membungkus, dan menata barang agar aman selama penyimpanan, pengiriman, atau distribusi.

Intinya, packing berfungsi menjaga barang tetap utuh dan bersih dari risiko guncangan, tekanan, atau kondisi lingkungan lain yang bisa menyebabkan kerusakan.

Mengemas barang dengan rapi dan aman sebenarnya nggak begitu sulit, asal kamu tahu caranya. Nah, ini dia tips yang bisa kamu terapkan.

1. Kategorikan Barang

Langkah pertama adalah menyeleksi barang yang benar-benar perlu kamu kemas dan memilahnya berdasarkan kategori, misalnya pakaian, elektronik, atau barang pecah belah. Ini akan mempermudah kamu saat menata isi koper atau kotak.

Untuk pakaian, jangan ragu memanfaatkan kantong vakum agar volumenya berkurang drastis, menyisakan lebih banyak ruang di koper atau wadah packing kamu.

2. Gunakan Lapisan Pelindung yang Tepat

Barang pecah belah atau rapuh harus mendapat perlakuan khusus. Selalu gunakan bubble wrap dan pastikan semua sisi tertutup sempurna.

Jangan biarkan ada ruang kosong di dalam wadah kotak, kamu bisa mengisinya dengan kertas atau busa tambahan.

3. Pilih Wadah yang Sesuai dan Kuat

Pastikan kamu memilih wadah atau kemasan yang ukurannya pas, tidak terlalu besar atau kecil, dan memiliki daya tahan yang memadai, terutama jika barang akan dikirim jarak jauh.

4. Segel Paket dengan Rapat dan Aman

Setelah semua barang tertata rapi, segera segel wadah atau kardus dengan kuat menggunakan pita perekat atau selotip.

Balutkan pita perekat secara merata dan berlapis pada bagian pertemuan tutup dan badan kotak. Ini akan mencegah paket terbuka secara nggak sengaja.

Tujuan dan Fungsi Packing

Sebelum masuk lebih jauh ke tata caranya, kamu perlu tahu dulu kenapa packing itu penting. Berikut ini tujuan dan fungsi utamanya:

1. Melindungi Barang

Packing menjaga barang dari benturan, guncangan, air, hingga kontaminasi dari luar. Ini penting terutama untuk produk makanan dan medis yang sensitif terhadap kualitas lingkungan.

2. Memudahkan untuk Dibawa dan Disimpan

Barang yang sudah dikemas dengan baik akan jauh lebih mudah untuk dipindahkan, disusun, disimpan, dan didistribusikan. Kemasan berbentuk kotak, misalnya, memungkinkan penataan yang efisien di gudang.

3. Mengelompokkan Barang

Pengemasan membantu kamu membedakan barang berdasarkan jenis atau bahan. Label pada kemasan juga mempermudah kamu mengidentifikasi isinya

4. Menambah Daya Tarik Produk

Kemasan yang dirancang dengan baik dan menarik dapat meningkatkan nilai estetika suatu produk. Produk sederhana yang dikemas dengan apik bisa terlihat mewah, secara otomatis menambah daya tarik konsumen, bahkan berpotensi meningkatkan penjualan.

5. Menjadi Sarana Promosi

Packing adalah bentuk promosi yang efektif dan sangat berpengaruh, lho. Kemasan yang unik bisa menjadi ciri khas, memudahkan konsumen lama maupun baru untuk mengenali dan mengingat produk kamu.

6. Meningkatkan Kepuasan Pelanggan

Pelanggan yang menerima barang dalam kondisi sempurna pasti bakal merasa puas. Dengan kepercayaan yang tinggi, kemungkinan mereka untuk kembali membeli barang kamu juga akan meningkat.

Peralatan Esensial untuk Packing

Supaya proses packing jadi lebih maksimal, kamu nggak boleh asal-asalan. Kamu butuh perlengkapan khusus yang bisa menunjang efisiensi dan keamanan barangmu.

Berikut ini di antaranya.

1. Kantong Vakum

packing-adalah
Sumber: ruparupa

Kantong vakum membantu menghemat ruang penyimpanan karena bisa mengempiskan pakaian atau barang yang bulky hingga 80%.

Wadah pelindung ini bisa kamu gunakan untuk travelling atau mengirim pakaian agar tetap bersih dan bebas debu.

Kalau kamu mau kantong vakum yang kuat, luas, dan nyaman dipakai, pilih saja Stora Kantong Vacuum Pakaian Flat Large.

Desain flat-nya memudahkan penyimpanan, material berkualitasnya bikin barang tahan lama, dan kapasitasnya yang besar bisa memuat untuk selimut, jaket tebal, atau pakaian keluarga.

Teknologi vacuum-nya bikin kemasan jadi super ringkas, lebih lega, dan tertata.

2. Bubble Wrap

packing-adalah
Sumber: ruparupa

Bubble wrap adalah pelindung terbaik untuk barang mudah pecah karena mampu meredam benturan. Bahannya ringan, elastis, dan aman untuk penggunaan harian maupun pengiriman.

Untuk pilihan yang higienis dan kuat, kamu bisa pakai Kris Plastik Wrap Transparan.

Produk ini nggak berbau dan tahan air, jadi pengiriman dan penyimpanan barangmu dijamin lebih aman.

Ukurannya pas digunakan untuk melapisi barang pecah belah atau bahkan melindungi makanan dalam wadah.

3. Wadah Kotak

packing-adalah
Sumber: ruparupa
 
Wadah kotak, seperti kardus atau kotak penyimpanan plastik, adalah pelindung andal untuk barang-barang yang sudah di-packing. Pemilihan wadah ini mesti disesuaikan dengan ukuran, berat, dan jenis barang yang akan kamu kirim atau simpan.

Untuk solusi penyimpanan jangka panjang yang kokoh, kamu bisa andalkan Maxbuilt Kotak Penyimpanan Dengan Roda.

Kotak serbaguna berkapasitas 50 L ini dirancang tangguh karena mampu menahan beban hingga 25 kg. Selain itu, material plastik PP juga bikin kotak ini dan isi di dalamnya makin awet.

Selain hemat ruang, wadah yang dilengkapi roda dan tutup pengunci ini juga mudah dipindahkan dan ditumpuk.

4. Pita Perekat atau Selotip

packing-adalah
Sumber: ruparupa

Pita perekat atau selotip berfungsi untuk merekatkan dan mengunci kemasan, seperti kardus atau kotak, agar tidak terbuka selama pengiriman.

Gunakan pita perekat atau selotip berkualitas tinggi untuk memastikan barang benar-benar tersegel rapat, seperti Odi Pita Perekat Dengan Pemotong ini.

Produk ini hadir dengan panjang hingga 50 meter, lengkap dengan alat pemotong, sehingga lebih praktis. Daya rekatnya luar biasa kuat, andal untuk mengamankan kemasan dari kardus atau plastik.

Kemas Barang Bebas Cemas dengan Perlengkapan Packing dari AZKO

Nah, itu dia penjelasan mengenai apa itu packing yang mesti kamu pahami.

Gimana, makin yakin kan kalau packing adalah hal krusial demi keamanan barang, kesuksesan usaha, dan kenyamanan kamu sehari-hari?

Jadi, jangan sampai asal-asalan! Pastikan kamu selalu mengepak barang dengan peralatan yang andal dan teknik yang benar.

Kamu nggak perlu pusing mencari produk-produk penunjang packing kamu. Mulai dari kantong vakum, bubble wrap, wadah kotak kokoh, dan pita perekat, kamu bisa dapatkan lengkap di AZKO.

Yuk, buruan kunjungi toko offline AZKO terdekat atau belanja online lewat ruparupa dan borong semua peralatan yang kamu butuhkan!
authorbox
A home and lifestyle retail brand from Kawan Lama Group that has been present for over 30 years as Your Home Life Improvement Partner, offering Indonesian customers a complete range of products from A to Z.
Share this article
See More
Stay updated with AZKO’s latest offers
icon for sosial media https://www.instagram.com/azko.idicon for sosial media https://www.tiktok.com/@azko.idicon for sosial media https://www.youtube.com/@AzkoIndonesiaicon for sosial media https://x.com/azko_idicon for sosial media https://www.facebook.com/azko.idicon for sosial media https://www.pinterest.com/azkoindonesia/